Patahan San Andreas (San Andreas Fault)adalah batas di mana dua lempeng tektonik - Lempeng Pasifik dan Lempeng Amerika Utara, bertemu. Patahan membentang di negara bagian California dari Mendocino ke perbatasan Meksiko, membelahnya menjadi dua bagian. San Diego, Los Angeles, dan Big Sur terletak di Lempeng Pasifik, sementara San Francisco, Sacramento dan Sierra Nevada berada di Lempeng Amerika Utara. Panjang patahan sekitar 1300 km dan kedalaman minimal 16 km ke dalam bumi.
San Andreas Fault adalah patahan transform yang berarti bahwa lempeng-lempeng bergeser di sepanjang patahan. Lempeng-lempeng saling mendahului satu sama lain pada tingkat sekitar 1,5 inci per tahun, namun gerakan ini bukan gerak yang berkesinambungan, tapi gerak rata-rata. Selama bertahun-tahun lempeng akan terkunci tanpa gerakan sama sekali karena mereka mendorong terhadap satu sama lain. Bagian patahan yang terjebak ini menyimpan energi seperti pegas perlahan-lahan membangun ketegangan hingga bebatuan sepanjang patahan pecah atau patah dan lempeng tergelincir beberapa meter sekaligus. Patahnya bebatuan mengirimkan gelombang kejut ke segala arah dan itu adalah gelombang yang kita rasakan sebagai gempa bumi. Saat gempa bumi 1906 di San Francisco, jalan, pagar, dan deretan pohon-pohon dan semak-semak yang melintasi patahan berpindah beberapa meter.
Di Carrizo Plain, patahan San Andreas terlihat seperti palung yang terlihat spektakuler dari udara. Dilihat dari tanah, fitur ini tidak terlalu nampak. Pada beberapa bagian patahan yang tidak bergerak bertahun-tahun ditutupi dengan alluvium, atau ditumbuhi dengan semak. Di San Bernardino dan Los Angeles Counties, banyak jalan yang membentang sepanjang patahan dan melalui palung. Di Palmdale Highway 14, terlihat lapisan batuan keriput dan melengkung berdekatan dengan San Andreas.
California menderita ribuan gempa kecil setiap tahun, tetapi yang utama terjadi hanya setelah interval waktu yang panjang. Gempa besar terakhir terjadi di sepanjang patahan San Andreas adalah gempa San Francisco tahun 1906 yang berkekuatan 7,8. Sulit untuk memprediksi kapan gempa besar berikutnya akan menyerang, namun mungkin saja dalam waktu dekat. Sebuah studi baru oleh US Geological Survey menunjukkan bahwa California akan mengalami gempa bumi berkekuatan 8 atau gempa bumi besar dalam 30 tahun ke depan.
0 komentar:
Posting Komentar