Latest News
Senin, 23 Maret 2015

Generasi Tersehat Adalah Pada Zaman Rasulullah SAW


Membicarakan Rosulullah SAW memang tidak ada habisnya. Setiap detik ada ratusan ribu bahkan jutaan orang yang menyebut namanya , mengingatnya dan merindukannya. Kali ini kita akan melihat sosok Rasulullah dari sisi kesehatannya.

Sehatkah Rasulullah SAW ? ya…tentu saja , bahkan sangat sehat ! Rasulullah adalah manusia yang paling sehat.beliau mengajarkan kepada umatnya bagaimana cara hidup sehat jauh sebelum ilmu pengetahuan berkembang dan belum ditemukannya alat-alat canggih seperti sekarang. Darimana semua itu? tentu saja bukan dari beliau sendiri, beliau hanya seorang yang buta huruf . Beliau mampu menyampaikan kaidah-kaidah kesehatan yang luar biasa karena mendapatkan petunjuk dari pencipta manusia, yang paling tahu tentang seluk beluk kesehatan manusia. Dialah Allah SWT

Ternyata dihketahui sekarang bahwa konsep-konsep pencegahan dan peningkatan kesehatan yang diajarkan oleh rasulullah SAW adalah konsep terbaik yang masih update sampai sekarang ini. Pada suatu hari beliau kedatangan tamu seorang tabib yahudi dari Palestina yang memita izin untuk membuka praktek di Madinah. Rasulullah SAW pun mengizinkannya. Namun stelah satu bulan tabib itu datang kepada Rasulullah untuk berpamitan pulang ke negerinya.

Rasulullah pun merasa heran ” Kenapa anda begitu cepat meninggalkan kota ini? Apa ada yang kurang menyenangkan di kota ini?

“Tidak tuan, semua baik-baik saja , bahkan penduduk kota ini begitu ramah dan menyenangkan”. Kemudian ia menjelaskan bahwa ia tidak menemukan satu pun warga yangg datang untuk berobat kepadanya. Padahal di negerinya ia termasuk dokter paling ahli.

Tabib itu melanjutkan ” Karena penasaran , saya berkeliling kota mencari pasien. Ternyata saya tidak menemukan satu pun orang yang sakit. Saya merasa heran karena seluruh warga kota sehat , dan baru pertama kali saya mengalami hal seperti ini.” Lalu saya pun bertanya kepada salah seorang yang saya jumpai “Apa yang menyebabkan penduduk kota ini semuanya sehat dan tidak ada yag sakit?”

“Lantas apa jawab mereka?” Tanya Rasulullah SAW.

“Mereka menjawab ‘Kami adalah kaum yang tidak akan makan sebelum datang rasa lapar, Apabila kami makan, tidak sampai kekenyangan’, Begitulah jawaban mereka Tuan..” Jelas sang Tabib itu

mendengar cerita sang tabib, Rasulullah SAW berkomentar ” Sungguh benar apa yang mereka katakan kepada tuan “, kemudian beliau mengatakan ” Lambung manusia itu tempatnya segala macam penyakit, sedangkan pencegahan itu pokok dari segala macam pengobatan” ( HR. Ad-dailami).

Ternyata sains modern mmebuktikan bahwa orang yang makan terlalu kenyangmudah terkena radikal bebas/penyakit akibat insulin yang bekerja keras memasukan gula dalam sel secara berlebihan.

Dari cerita tabib di atas diketahui bahwa generasi pada masa Rasulullah sangat disiplin dalam mempraktekan pola hidup sederhana.

Apakah mereka melakukan hal itu karena mereka hidup miskin? Tidak , bahkan mereka kebanyakan adalah pengusaha sukses seperti Abdurrahman bin ‘Auf. Namun mereka ingin bersungguh-sungguh mempraktekan pola hidup sederhana yang diajarkan Rasulullah SAW. pdahal secara logika , tidak ada larangan menikmati semaunya hasil jerih payah mereka yang halal . Mereka menikmati, tapi tidak rakus dan berlebihan.

Seorang mu’min yang baik harusnya terhindar dari penyakit degeneratif, karena mukmin yang baik tidak makan berlebihan dan tidak tifur berlebihan.

Allah SWT Berfirman ” Sungguh Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk sebaik-baiknya” ( QS. At-tin 95:4)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Generasi Tersehat Adalah Pada Zaman Rasulullah SAW Rating: 5 Reviewed By: Muslimina