Latest News
Minggu, 22 Februari 2015

Keajaiban Hadits Rasul Tentang Tidur Diruang Gelap

Keajaiban Hadits Rasul Tentang Tidur Diruang Gelap

 Rasulullah shollallâhu ‘alaihi wasallam bersabda mengenai pola pergerakan para setan:
Apabila telah datang senja hari, atau sore (menjelang malam), maka jagalah anak-anakmu, sebab saat itu setan sedang berkeliaran. Dan ketika malam sudah berjalan beberapa waktu, maka asingkan mereka (di dalam rumah) dan tutuplah pintu-pintu rumahmu, lalu sebutlah asma ALLAH. Sebab, setan tidak pernah membuka pintu yang tertutup. Tutuplah semua bejanamu, dan sebutlah nama ALLAH. Dan kalau kamu hendak mengeluarkan sesuatu darinya, maka padamkanlah lampumu. [HR al-Bukhori, Muslim, an-Nasa’i, Ibnu Majah, dan Jabir]

Hadits lain yang juga diriwayatkan Jabir berbunyi:
Jika malam telah tiba (ketika engkau berada di sore hari), maka tahanlah anak-anakmu. Sebab, saat itu setan sedang berkeliaran. Dan kalau lewat satu saat sesudah Isya, kurunglah mereka dalam rumah. Kuncilah pintu dan sebutlah nama ALLAH. Padamkan lampu-lampu kalian dan sebutlah nama ALLAH. Tutupi tempat air kalian dan sebutlah nama ALLAH, dan tudungi wadah-wadah kalian dan sebutlah nama ALLAH, walaupun engkau akan mengeluarkan sesuatu darinya.

Ketika menjelaskan hadits tersebut, Ibnu Al-Jawziy berkata:
Kekhawatiran terhadap anak-anak adalah karena najis-najis yang disukai setan biasanya masih melekat pada mereka, dan dzikir yang mencegah gangguan setan masih belum dimiliki anak-anak. Ketika setan berkeliaran, mereka biasa bergelantungan pada apa saja yang bisa dijadikan tempat menggelantung. Oleh karena itu dikhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada anak-anak. Apalagi, gerakan setan pada malam hari lebih gesit daripada siang hari karena kegelapan bisa menghimpun kekuatan mereka.
Sedangkan mengenai lampu, yang dimaksud adalah lampu minyak tanah atau kerosin, agar tidak tumpah dan terbakar saat penghuninya sedang tidur. Karena, misalnya, setan membuat kaget binatang tertentu, sehingga menabrak lampu tersebut dan menimbulkan kebakaran.

Rasulullah shollallâhu ‘alaihi wasallam juga bersabda:
Apabila kalian tidur, maka padamkanlah lampu-lampu kalian. Sebab, setan-setan berkeliaran seperti tikus dan menabrak (lampu-lampu kalian) sehingga kalian terbakar. [HR Ibnu Hibban]


TINJAUAN ILMIAH MENGENAI HADITS

Rasulullah shollallâhu ‘alaihi wasallam menyebutkan alasan diperintahkannya memadamkan lampu saat tidur adalah karena setan-setan. Beliau tidak menjelaskan secara ilmiah, karena memang tidak diperintahkan untuk itu. Di balik perintah itu, tersimpan hal menakjubkan yang bisa kita ketahui mengenai mengapa tidur harus dengan lampu mati atau menggelapkan ruangan.

Tidur malam dengan kondisi ruangan yang gelap bermanfaat bagi tubuh. Ahli Biologi Joan Robert mengatakan bahwa tubuh memproduksi hormon melatonin, atau hormon tidur, yang merupakan salah satu hormon kekebalan tubuh yang mampu menanggulangi dan mencegah berbagai penyakit termasuk kanker payudara dan prostat. Namun, hormon ini diproduksi hanya ketika tidak ada cahaya dan tidak akan muncul jika manusia tidur malam dengan lampu menyala. Adanya cahaya (lampu, TV, dan semacamnya) membuat produksi hormon ini berhenti.

Praktisi kesehatan Lynne Eldridge M.D. dalam bukunya “Avoiding Cancer One Day at a Time” menuliskan bahwa wanita buta 80% lebih kecil terkena resiko kanker payudara dibandingkan dengan wanita pada umumnya. Hal ini diduga karena tingginya kadar melatonin yang terdapat dalam tubuh wanita buta karena penglihatannya yang gelap yang membuatnya memiliki daya tahan tubuh yang tinggi.

Pentingnya tidur malam dengan mematikan lampu juga sudah diteliti oleh para ilmuwan Inggris dan Israel. Mereka menyatakan bahwa cahaya yang dihidupkan pada malam hari bisa memicu ekspresi berlebihan dari sel-sel yang berhubungan dengan pembentukan sel kanker.

Penelitian sebelumnya menyatakan bahwa tidur malam dengan lampu terang bisa berkaitan dengan peningkatan resiko kanker payudara dan prostat. Namun penelitian terbaru menunjukkan adanya paparan jangka pendek yang berkaitan dengan peningkatan resiko kanker (tidak hanya kanker payudara dan prostat). Hormon melatonin mampu melindungi DNA kita dari oksidasi yang bisa menyebabkan kanker.

Dr. Rachel Ben-Sclomo dari University of Haifa menyatakan bahwa orang yang bangun di malam hari disarankan tidak menyalakan lampu karena akan berdampak pada jam biologis tubuh yang sensitif. Dia menambahkan bahwa temuan ini adalah terbaru dan masih sebatas penelitian pendahuluan.

Selain baik untuk kesehatan, mengurangi pemakaian cahaya juga berguna untuk penghematan energi. Kita bisa menghemat lebih banyak energi dan mengurangi konsumsi listrik.

“Terbukti ajaib hadits Rasulullah shollallâhu ‘alaihi wasallam sangat bermanfaat dan tidak bertentangan dengan sains (modern).”
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Keajaiban Hadits Rasul Tentang Tidur Diruang Gelap Rating: 5 Reviewed By: Muslimina